Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Posisi Kran Bensin Motor Yang Benar

Posisi kran bensin motor yang benar - dimasa 2023 sekarang, dimana sepeda motor menggunakan sistem bahar injeksi, perbincangan mengenai kran bensi mungkin tak sepopuler dulu. Mengingat ya memang untuk sepeda motor injeksi tak lagi menggunakan kran yang disebut juga kran reservoir tersebut.

Beda dengan sepeda motor karburator yang bisa dibilang tak bisa tanpa adanya kran ini. Kran bensin merupakan kran yang mengatur keluar masuknya bensin atau bahan bakar yang akan diteruskan ke mesin. Di motor injeksi, tak perlu menggunakan kran bensin lagi karena bensin atau bahan bakar langsung disedot oleh fuel pump dilanjutkan ke mesin.

Sepeda motor injeksi tidak menggunakan mungkin tak lepas dari teknologi injeksi sendiri yang sudah hemat dalam pemakaian bakar. Jadi sistem kran bensin tak perlu dipakai lagi. Lain halnya dengan sepeda motor tipe karburator, kran bensin inilah yang bisa dibilang ikut andil untuk menghemat bahan bakar.

Kran bensin sendiri memiliki 3 buah simbol yakni ON, OFF dan RES. Posisi kran bensin On  menandakan klep terbuka dan bensin / bahan bakar mengalir. Untuk OFF menutup aliran bensin dan RES ini yang cukup menarik. arti RES dalam kran bensin adalah indikator bensin cadangan. Dan ketika diatur pada posisi ini, maka sepeda motor akan menggunakan bensin cadangan.

Kran bensin memiliki peran yang sangat penting, khususnya motor karburator. Yang terjadi jika kran bensin rusak adalah banjir di bagian karburator. Karburator banjir akan menyebabkan mesin tak bisa hidup saat dinyalakan. Selain itu jika pun bisa akan menjadi lebih boros dalam pemakaian bahar bakar. Yang lebih mengkhawatirkan karena ada tetesan bensin menjadi lebih mudah terbakar.

Tak cuma itu saja beberapa masalah juga bisa terjadi saat kran bensin rusak seperti Motor mati di RPM tinggi. Penyebab dari masalah ini mungkin bisa dari berbagai hal salah satunya karena karburator kotor, busi kotor / rusak, aliran bensin yang tidak normal, masalah tersebut bisa disebabkan karena kran bensin rusak. Motor tiba-tiba mati seperti kehabisan bensin pun juga bisa disebabkan kran bensin rusak karena aliran bahan bakar yang terganggu.

Apa yang harus dilakukan jika karburator banjir jika hal itu disebabkan kran bensin rusak?. Tentu yang bisa dilakukan dengan copot busi dan membersihkannya.Membersihkan karburator dan bagian bagian lain. Dan yang paling penting adalah mengganti kran bensin dengan kran baru. Kran bensin rusak sebaiknya ganti baru saja supaya lebih aman.

Posisi Kran Bensin Motor Yang Benar adalah jika kamu ingin mengendarai motor maka pastikan posisi kran bensin berada di posisi ON. Keran bensin di seting pada posisi OFF, jika memang diperlukan seperti sepeda motor mau diperbaiki dan dibongkar karburator alias diservis. pada posisi OFF mesin tidak bisa dinyalakan karena aliran bensin terhenti.

Nah untuk posisi RES, bisa kamu seting ketika mungkin sedang dalam kondisi kehabisan bensin. Bisa pilih posisi kran RES untuk menggunakan bensin cadangan. Misalkan diperjalanan dan tidak bisa menemukan pom bensin terdekat atau yang lainnya. 

Selain motor standar yang kita jumpai vespa juga menggunakan kran bensin model ini, meskipun bentuknya berbeda. Posisi kran bensin Vespa yang benar adalah ON, OFF dan RES. ON saat motor vespa digunakan.

Sebagai informasi buat teman otomotif semuanya, kran bensin memang berada di sepeda motor karburator. Namun terkadang ada sepeda motor karburator memiliki kran bensin yang berbeda seperti hanya ada pilihan ON dan OFF saja. Contohnya ialah honda revo, honda supra fit dan supra x 125.. Untuk Posisi kran bensin Motor Revo yang benar dan Posisi kran bensin supra x 125 pilih ON saat digunakan.

Selain itu ada juga kran bensin otomatis. Kran ini lebih mudah karena bekerja secara otomotis yakni otomatis terbuka mengalirkan bensin saat mesin digunakan dan tertutup otomatis saat mesin tidak digunakan.

Demikian artikel mengenai Posisi Kran Bensin Motor Yang Benar. Semoga bermanfaat dan membantu buat kalian semuanya. Terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini. Jangan lupa ikuti info menari lainnya hanya di sini.

Posting Komentar untuk "Posisi Kran Bensin Motor Yang Benar"